Selasa, 16 Juni 2015

Pendataan Ulang PNS (PUPNS) 2015

Pendataan Ulang bagi PNS tahun 2015 secara elektronik wajib dilakukan semua PNS, dan jika tidak dilakukan maka sanksi  berat siap menunggu, yaitu tidak tercatat didalam database ASN Nasional di BKN yang berdampak tidak mendapatkan pelayanan kepegawaian dan dinyatakan pensiun/berhenti.

Proses pendataan ulang bagi PNS (e-PUPNS)  2015 :
A. Registrasi agar bisa login PUPNS :
    PNS melakukan input NIP dan NIK dan selanjutnya mencetak tanda bukti registrasi
    BKD memberikan persetujuan atas registrasi PNS pada Instansi tersebut

B. Entri form PUPNS >> Entri formulir bagi PUPNS secara elektronik
C. Verifikator SKPD :
    Data  terkirim ke inbox PUPNS  SKPD
    SKPD melakukan verifikasi dan validasi data

D. Verifikator BKD / Biro Kepeg Instansi :
    Data  terkirim ke inbox BKD/Ropeg
    BKD/Ropeg melakukan verifikasi dan validasi data

E. Verifikator BKN Pusat / Kanreg :

    Data yang membutuhkan verifikasi dari BKN, maka akan terkirim ke inbox BKN Pusat/Kanreg
    BKN Pusat atau Kantor regional akan melakukan verifikasi data

Bagaimanakah proses registrasi yang harus dilakukan oleh PNS  dalam Pendataan Ulang PNS? 
  1. Akses alamat berikut https://pupns.bkn.go.id/menu 

   2.  Pilih tombol daftar
   3.   Isi formulir  yang tersedia meliputi NIP baru >> lalu klik cari, maka Nama PNS 
         ybs dan Instansi akan muncul secara otomatis.

   4.  Isi email aktif yang anda dimiliki
   5.  Pilih menu  lanjut
   6.  Isi formulir  registrasi yang terdiri atas

  • Kata kunci ( password)  
  • Konfirmasi kata kunci ( tulsi ulang pasword)  
  • Nama Ibu kandung 
  • Pertanyaan Keamanan 
  • Jawaban dari pertanyaan keamanan 
  • Kode captha 
   7.  Lalu pilih  tombol registrasi
   8.  Jika registrasi berhasil akan segera muncul pemberitahuan

   9.  Klik tombol Cetak

Catatan: File hasil download silahkan buka dengan aplikasi PDF Reader untuk bisa membacanya. Hasil cetak tanda bukti registrasi harap diserahkan ke kantor BKD untuk dilakukan verifikasi agar bisa login dengan kode registrasi yang diberikan.



Sumber